Sinopsis The Childe Cinema 21 Kisah Seseorang Menjadi Petinju

Para pecinta drakor pastinya akan menyaksikan kembali film terbaru yang di perankan oleh Kim Seon Ho. Film ini akan segera tayang di bioskop Indonesia. Sebelum menonton simak Sinopsis The Childe Cinema 21 di artikel ini.

Film ini akan menjadi film laga terpopuler di layar lebar dan aksi dari Kim Seon Ho akan membuat penasaran banyak orang terutama penggemar drama Korea. Selain Kim Seon Ho ada beberapa artis lainnya.

Seperti Go Ara, Kang Tae Joo, Kim Kang Woo dan juga Lee Ki Young. Disini Kim Seon Ho memerankan tokoh utama dan menjadi seorang pemburu misterius. Seperti apa kisahnya, simak selengkapnya di artikel ini.

Riview Film The Childe (2023) Cerita Yang Membingungkan, Namun Di Akhir Cerita Bikin Senang

Riview Film The Childe (2023) Cerita Yang Membingungkan, Namun Di Akhir Cerita Bikin Senang

The Childe disutradarai oleh Park Hoon Jung, Sutradara top Korea Selatan yang pernah menyutradarai beberapa film populer seperti New World, V.I.P, The Witch hingga film Night In Paradise.

Alur cerita dari The Childe memang terkesan membinggukan para penontonnya. Karena dari awal cerita sampai ke pertengahan cerita tidak ada detail tentang latar belakang karakternya. Disini para penonton masih sangat bingung ceritanya mau kearah mana.

Jika kamu hanya setengah-setengah menonton film drama Korea ini pastinya sangat membosankan melihat ceritanya. Akan tetapi jika kamu menyaksikannya hingga akhir film semua rasa bosan kamu akan terbayar pada Third Act nya.

Karena di akhir film tersebut, semua cerita misterius di sepanjang cerita akan terungkap secara lengkap. Baik itu dari karakternya yang mulai terbongkar sampai dengan latar ceritanya.

The Childe ini memiliki perubahan yang sangat drastis di akhir film. Cerita berhasil di eksekusi dengan sangat sempurna di akhir kisah. Sehingga membuat para penontonnya mendapatkan hasil yang memuaskan di akhir cerita.

Penampilan Kim Seon Ho Yang Memukau

Penampilan Kim Seon Ho Yang Memukau

Untuk kamu para penggemar dari artis Kim Seon Ho akan terpukau melihat aktingnya di film The Childe ini. Sepanjang alur cerita Kim Seon Ho menjadi seorang karakter yang penuh dengan misteri.

Penampilannya yang berkarisma dan juga tetap memberikan aura yang misterius namun tetap menyegarkan cerita dari adegan-adegan kocaknya. Membuat para penggemar Kim Seon Ho menjadi sangat penasaran dengan aktingnya.

Pastinya kamu penasaran bukan dengan film yang di bintangioleh Kim Seon Ho tersebut. Nah buatnkamu yang penasaran dengan filmnya, disini kami akan berikan sedikit sinopsis terntang film the childe.

Sinopsis The Childe Cinema 21

The Childe mengisahkan tentang seorang pemuda bernama Marco (Kang Tae Jo). Ia adalah seorang petinju keturunan dari Korea dan Filipina. Cita-cita Marco menjadi seorang petinju profesional terhenti ketika ia tak punya banyak uang.

Dan untuk menjadi seorang petinju profesional, Marco mengalami hal buruk. Sebab ia harus menghadapi pemburu misterius bernama Gwigongja atau Childe (Kim Seon Ho).

Sejak saat itu kehidupan Marco bertambah buruk dan berantakan. Perjalanan hidup Marco saat ingin keluar dari masalah hampir tidak menemukan jalan keluar. Di tambah lagi ketika Han Yi Sa ikut memburunya demi mengklaim kekayaan.

Disini Marco dibantu oleh Yoon Ju seorang wanita misterius yang bergabung dengan Marco. Disini Marco bersemangat untuk menyelesaikan masalahnya satu persatu dan mencari tahu penyebab dari kejadian yang ia alami.

Sampai pada akhirnya Marco menemukan kebenaran yang tersembunyi dan harus di selesaikannya. Seperti apa kelanjutan dari cerita film the childe, kamu bisa saksikan secara streaming di cinema 21 dan platform streaming film lainnya.

Genre Noir Modern Dengan Elemen Black Comedy

Genre Noir Modern Dengan Elemen Black Comedy

Film The Childe merupakan film yang bergenre Noir, Dimana genre tersebut menceritakan tentang sebuah kriminalitas yang kelam. Dengan gaya video yang sedikit agak gelap.

Alur ceritanya pun menggambarkan sebuah sisi moral yang relate dengan kehidupan kita sehari-hari. Tidak ketinggalan dengan adegan yang terlihat berdarah-darah. Karya film yang di hadirkan oleh Park Hoon Jung menampilkan karya yang artistic.

Sinematografinya yang luar biasa dengan permainan tone dan gradasi warna yang berbeda dari film-film drama Korea pada umumnya. Penulisan cerita dari The Childe pun terbilang penuh dengan dark Jokes yang penuh dengan misteri.

Terutama pada karakter yang di perankan oleh Kim Seon Ho, karakter tersebut menempatkan posisi yang terbilang pintar. Dengan kemampuan yang tidak tanggung-tanggung dari Kim Seon Ho.

Selain misterius terdapat juga adegan-adegan yang penuh dengan canda tawa. Namun tetap terlihat serius dalam pembawaan karakternya. Pastinya sangat seru untuk ditonton.

Fakta Menarik Film Drakor Sinopsis The Childe Cinema 21(2023)

Ada beberapa fakta menarik pada film the childe yang wajib kamu ketahui sebelum menontonnya. Fakta tersebut kami dapatkan dari beberapa sumber terpercaya. Nah berikut ini adalah fakta-faktanya.

1. Sebelum The Childe Judul Awalnya Adalah Sad Tropics

Sebelum judulnya dirilis The Childe, film ini memiliki judul awal dengan judul Sad Tropics. Dimana film tersebut menceritakan tentang pengejaran yang terjadi ketika childe yang misterius bersama pasukannya mengejar Marco.

Seorang petinju yang melakukan perjalanan secara tidak resmi ke tempat lain di Filipina.

2. Film Pertama Kim Seon HoSinopsis The Childe Cinema 21

Kim Seon Ho vakum didunia perfilman Korea selama kurang lebih 14 tahun. Film the childe ini adalah film pertamanya setelah merasakan vakum tersebut. Kini ia muncul di layar lebar melalui film The Childe.

Pada film pertamanya ini sangat berbanding terbalik dari film-film sebelumnya tentang komedi romantis. Dimana didalam film childe ini Kim Seon Ho menampilkan adegan penuh dengan laga dan menjadi karakter yang misterius.

3. Menjadi Aktor Utama Pilihan

Setelah mengalami scandal yang menimpa Kim Seon Ho pada tahun 2021 setelah memerankan drama Hometown Cha Cha Cha. Sutradara Park Hoon Jung sangat memilih aktor utamanya yaitu Kim Seon Ho.

Menurut Park Hoon Jung, Bukannya ia tidak khawatir tentang scandal yang di alami Kim Seon Ho. Namun memang tidak ada alternatif lain selain Kim Seon Ho yang membintangi film drama tersebut.

Disini Kim Seon Ho merasa bersyukur telah terpilih menjadi aktor utama dari film the childe dan menjadi pemeran utama. Bahkan tak berpikir panjang lagi saat pertama kali ditawarkan film tersebut, Kim Seon langsung mengiyakan tawaran tanpa berpikir.

Itulah beberapa fakta menarik tentang film drama Korea berjudul the Childe serta sinopsis dari filmnya. Semoga penjelasannya bermanfaat dan menambah wawasan kamu tentang dunia perfilman terutama Drama Korea. Terima Kasih

Lihat Seluruh Berita Terbaru Sennakasir.co.id